Abdilah – 4 Cara Mengembalikan Foto Yang Terhapus di Whatsapp Dengan Mudah. Saat ini ada banyak fitur di Whatsapp yang bisa Anda gunakan untuk memudahkan pengguna. Contohnya saja mengirim foto ataupun lainnya. Namun terkadang kita justru menghapus foto yang diterima, lalu bagaimana cara mengembalikan foto yang terhapus di whatsapp?
4 Cara Mengembalikan Foto Yang Terhapus di WA Mudah Dan Terbukti
Salah satu fitur yang dimiliki Whatsapp saat ini adalah fitur yang memungkinkan pengguna untuk menghapus file. Penghapusan file ini bisa dilakukan oleh pengirim maupun penerima. Fitur ini dikenal dengan nama “delete for me”.
Namun tak jarang fitur ini malah membuat Anda tidak sengaja justru menghapus foto yang penting dan masih dibutuhkan. Jangan khawatir, saat ini ada lho cara mengembalikan foto yang terhapus di whatsapp, berikut caranya:
1. Dapatkan Lagi Dari Backup Whatsapp
Cara pertama untuk mengembalikan foto yang terhapus di WA yakni dengan melihat backup file. Biasanya file WA akan tersimpan di Google Drive jika Anda menggunakan smartphone Android atau iCloud jika Anda menggunakan perangkat iOS.
Nah berikut cara mengembalikan foto yang terhapus di whatsapp melalui backup:
- Cek terakhir kapan Anda membackup file dengan masuk ke settings > chat >chat backup
- Setelah itu nantinya Anda akan mendapatkan informasi mengenai waktu terakhir Anda membackup file whatsapp.
- Nah jika foto Anda ada di kurun waktu tersebut, silahkan uninstal aplikasi WA dan kembali instal lalu log in seperti biasanya
- Ketika nanti ada notifikasi untuk restore data melalui backup, klik next, maka setelah proses restore selesai, kemungkinan besar foto Anda akan kembali.
2. Cari Foto Di Media Whatsapp
Tahukah Anda, sebenarnya foto atau video yang sudah diunduh sudah otomatis tersimpan di smartphone Anda, tepatnya di dalam folder media whatsapp. Nah jika foto tidak sengaja terhapus Anda masih bisa mencarinya di folder tersebut.
- Caranya Anda masuk ke dalam Files lalu pilih penyimpanan internal smartphone Anda.
- Setelah itu klik Whatsapp > media > whatsapp image
- Lalu baru cari foro yang hilang secara teliti disana
- Jika Anda menemukannya maka segera simpan ulang dan salin ke folder yang lebih aman
3. Mengembalikan Via Google Drive
Cara mengembalikan foto yang terhapus di whatsapp selanjutnya adalah dengan menggunakan google drive. Namun perlu diingat, car aini hanya untuk pengguna Android saha ya. Berikut caranya:
- Masuk ke google drive melalui aplikasi atau browser
- Selanjutnya masuk ke trash atau sampah yang ada di bagian kiri
- Foto atau media yang lain kemungkinan besar akan muncul di sana. Hal ini dikarenakan google drive merupakan tempat backup whatsapp untuk android
- Jika sudah ketemu pilih file yang Anda inginkan lalu pilih restore atau pulihkan
4. Minta Foto Kepada Orang Yang Mengirim Foro Sebelumnya
Jika cara-cara sebelumnya tidak berhasil, cara terakhir untuk mengembalikan foto di whatsapp adalah dengan meminta kembali foto tersebut kepada orang yang awalnya mengirim foto tersebut.
Sebab kemungkinan besar jika teman Anda belum menghapusnya file foto tersebut masih ada dan bisa dikirimkan kembali.
Penutup
Itulah tadi cara mengembalikan foto yang terhapus di whatsapp. Supaya aman lakukan backup data secara berkala, jadi nantinya jika tiba-tiba file Anda tidak sengaja terhapus maka Anda bisa mendapatkan file itu kembali.
Tak hanya itu agar lebih aman dari banyak orang Anda juga bisa mencari cara mengunci wa, cara mengakses google drive, dan lain sebagainya.